1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

WHO Nyatakan Mesir dan Niger Bebas Polio

2 Februari 2006
https://p.dw.com/p/CMRE

Jenewa: Organsiasi Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan keberhasilan dalam memberantas penyakit polio. WHO menyatakan Mesir dan Niger sebagai kawasan bebas polio. Di kedua negara Afrika itu tidak ditemukan kasus polio baru dalam 12 bulan terakhir. Sebagai negara yang masih rawan polio dinyatakan Afghanistan, India, Nigeria dan Pakistan. Menurut perkiraan WHO, kecuali di Nigeria, ada harapan polio dapat diberantas dari negara lainnya tahun ini. Tahun lalu, sekitar 260 kasus polio liar ditemukan di Indonesia. Diduga, virus polio masuk ke Indonesia dari Afrika Barat menyusul boikot imunisasi beberapa negara Afrika. Sebelum kasus pertama polio ditemukan Maret 2005, Indonesia dinyatakan bebas polio selama sepuluh tahun.